dodikkurniawan

Berbuat baik kepada semua orang adalah desain hidup saya.

AuraCMS; Content Management System (CMS) Karya Anak Negeri

Wah.. Ada satu lagi nih buatan dalam negeri yang harus Anda coba, CMS (Content Management System) hasil karya anak negeri. Asalkan kita register, kita bisa download secara gratis.

Apa sih AuraCMS itu?
AuraCMS adalah hasil karya anak bangsa yang merupakan software CMS (Content Managemen System) untuk website yang berbasis PHP4 & MySQL berlisensi GPL (General Public License).

Kelebihan?
Dengan bentuk yang sederhana dan mudah ini diharapkan dapat digunakan oleh pemakai yang masih pemula sekalipun.



Dan tak lupa bahwa software ini mungkin tak semuanya memenuhi harapan pemakai, oleh karena itu diharapkan adanya kritikan, sumbangan pikiran atau mungkin bentuk modifikasi dari para pengguna sekalian baik berupa modul maupun perubahan-perubahan lainnya yang dapat menjadikan auraCMS ini menjadi lebih baik.

Review
Teman seperjuangan saya yang memperkenalkan AuraCMS pada saya, dia pengen buat website sekolah pakai CMS itu dan saya dimintai tolong buat mengoprek dikit AuraCMS tersebut. Setelah saya install, ternyata CMS ini memang cocok banget lho buat website sekolah, simple tapi bagus. Menu yang disuguhkan untuk ukuran website sekolah sudah cukup lengkap, mulai: halaman profil sekolah, info, data guru dan siswa. Karena teman saya kepengen tampilan yang beda, saya coba bongkar deh script-nya, api setelah saya buka code-nya, walah.. script-nya lakok mirip2 dengan website Tugas Akhir saya, langsung mumet2 deh, php-nya muter2, dan CSS yang dipakai diletakkan dimana-mana. 

Secara keseluruhan AuraCMS bagus, cucok banget kalau untuk website sekolah. Sekali-kali pakek dong karya bangsa sendiri. Semoga AuraCMS bisa lebih baik lagi dan bisa bersaing dengan CMS import yang lain (Joomla, Mambo, dan Wordpress). Kunjungi website AuraCMS untuk mendownload atau sekedar ingin tahu..

0 komentar: